Cari

Waspadai Hewan Menyeberang di Tol Cipali

Pagar pembatas jalan tol Cipali. Foto. Detikcom
Warning tentang perlunya kewaspadaan kemungkinan adanya Hewan Menyeberang di Tol Cipali tidaklah berlebihan. Jika sebelunya diberitkan: Tol Cipali dan Pentingnya Keamanan Berkendara, fakta menunjukkan mayoritas kecelakaan terjadi karena sopir yang mengantuk serta ada juga karena menabrak hewan yang menyebrang di area tol.


Ini bukan isapan jempol. Biasanya hewan yang melintas yaitu babi hutan seperti kejadian kecelakaan beberapa waktu lalu ketika pengendara mobil berusaha menghindari hewan itu dan malah terperosok ke parit. Terlihat pula di sepanjang jalan itu ada pula beberapa warga yang menggembala kambing atau sapi.

Namun sebagian besar pemandangan di sepanjang jalan tol itu berupa hutan. Hanya ada sedikit sekali titik-titik pemukiman yang terlihat berdekatan dengan jalan tol tersebut.

Hewan peliharaan menyeberang, pernah penulis alam ketika awal pengoperasian jalan tol Padalarang-Cileunyi beberapa tahun yang lalu.
***
Baca Juga

Sponsor