Ilustrasi tes cpns: setneg.go.id |
Menpan Ingin Pelaksanaan Tes CPNS 2015 Bulan Agustus. Asdep Koordinasi Kebijakan, Penyusunan Evaluasi Program dan Pembinaan Integritas SDM Aparatur KemenPAN-RB Subowo Djoko Widodo di kantornya, Selasa (12/5, menyatakan bahwa Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi menginginkan pelaksanaan tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada bulan agustus, baik itu untuk umum maupun honorer K2.
"Kalau Pak Menteri menginginkan tes sekitar Agustus, makanya dalam beberapa bulan tersisa ini kami melakukan kerja ekstra agar penetapan formasi bisa dilaksanakan sesuai jadwal."
Saat ini pemerintah melalui KemenPAN-RB mengusulkan kuota formasi CPNS 2015 sebanyak 134 ribu formasi. Tetapi tetap seperti yang direncanakan jauh-jauh hari, formasi terbesar untuk tahun ini dialokasikan untuk tenaga pendidik, tenaga kesehatan, dan tenaga fungsional tertentu.
Untuk lebih jelas dan rinci mengenai formasi di tiap daerah, Anda bisa akses langsung ke asncpns.com
Saat ini tahapan tes seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil memasuki tahapan verifikasi usulan formasi baik usulan daerah ataupun instansi. Usulan formasi yang diserahkan kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) melalui e-formasi ini ada sekitar 500 usulan formasi CPNS instansi pusat dan daerah.
Herman Suryatman, Karo Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) KemenPAN-RB menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui dengan jelas berapa instansi yang sudah melengkapi data.
"Sampai hari ini kami belum mendapatkan informasi berapa instansi yang sudah lengkap data e-formasinya. Saat ini kedeputian SDM Aparatur tengah melakukan penggodokan,"ujarnya.
Herman juga menjelaskan bahwa jadwal seleksi akan seperti yang direncanakan dan tidak akan bergeser yaitu pada bulan agustus. Jika seluruh proses ini telah terpenuhi dan lengkap maka proses penetapan tidak akan memakan waktu lama sehingga tes CPNS 2015 akan berjalan lancar tidak akan molor.
"Saya belum mendapatkan petunjuk apa-apa dari Pak Menteri, apakah akan mundur atau tidak. Itu berarti, jadwalnya tetap Agustus sesuai harapan beliau," terangnya.
Usulan 134 ribu ini masih menunggu persetujuan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sebab harus disesuaikan dengan kemampuan finansial negara. Jika Kemenkeu sudah menyetujuinya, maka kuota sebayak 134 ribu akan menjadi kuota nasional. Nampaknya pemerintah menambah kuota CPNS setelah beberapa waktu lalu menetapkan kuota 100 ribu formasi termasuk 30 ribu formasi untuk formasi honorer. Bagi anda yang akan mengikuti tes CPNS 2015, kami rekomendasikan materi terbaik Paket LKIT 2015.
Sumber: asncpns.com